kacang pistachio menambah keperkasaan dan baik bagi diabetesi

Kacang Pistachio Menambah Keperkasaan Lelaki, dan Baik untuk Diabetesi

Kacang pistachio menambah keperkasaan lelaki, karena dapat melenturkan pembuluh darah di penis. Ini baik bagi pria yang memiliki masalah disfungsi  ereksi. Pembuluh yang lentur membuat darah gampang mengalir, sehingga penis dapat kembali “tegak”.

Studi di Turki, tiap peserta diberi 100 gram pistachio setiap makan siang selama 3 minggu. Di akhir percobaan, 17 orang tercatat memiliki skore ereksi kuat 50% lebih tinggi, dibanding sebelumnya. Selain fungsi ereksi menjadi lebih baik, kepuasan seks, orgasme dan rasa puas juga lebih baik,  karena aliran darah ke penis meningkat 22%, melalui pengukuran ultrasound.

“Kacang pisatachio tinggi kadar asam amino arginine non esensial, yang berperan melenturkan pembuluh darah dan memperlancar aliran darah yang dipicu oleh nitric oxide,” tutur Kepala Riset Mustafa Aldemir dari Atatürk Teaching and Research Hospital, Turki.

Para lelaki dalam penelitian juga menunjukkan kemajuan dalam tingkat kolesterol darah. Ini  karena pistachio kaya asam lemak tak jenuh, serat dan sterol. Dalam penelitian terdahulu terungkap, hubungan antara kadar kolesterol dan disfungsi ereksi. Penelitian ini dimuat di International Journal of Impotence Research: The Journal of Sexual Medicine. Maka bukan isapan jempol bila dikatakan, kacang pistachio menambah keperkasaan lelaki.

Menurunkan gula darah

Kacang pistachio baik untuk diabetesi (penyandang diabetes). Menurut beberapa penelitian, kacang pistachio yang dimakan bersama makanan dengan indeks glikemik tinggi seperti pasta, dapat mempengaruhi level insulin pada subyek yang menderita sindrom metabolik.

Menariknya, ketika pistachio dikonsumsi tunggal tidak berdampak pada level glukosa darah. Namun, saat dicampurkan dengan karbohidrat - pasta, nasi, roti putih dan mashed potatoes (kentang tumbuk) -  mampu menumpulkan respon indeks glikemiks setelah makan.

Tinggi rendahnya nilai indeks glikemik suatu makanan, mempengaruhi cepat tidaknya gula/glukosa diubah menjadi energi. Makin tinggi nilai indeks glikemik, makin cepat glukosa diproses dalam tubuh. Efeknya, kita gampang lapar. Makanan yang aman bagi diabetesi adalah yang indeks glikemiknya rendah. (jie)

 

Kandungan nutrisi dalam setiap ons Pistaschio panggang:

Nutrisi

Kandungan per sajian

Calories (Kcal)

161

Protein (g)

6

Total Fat (g)

13

Saturated Fat (g)

1.5

Monounsaturated Fat (g)

7

Polyunsaturated Fat (g)

4

Cholesterol (mg)

0

Carbohydrate (g)

8

Sugars (g)

2

Fiber (g)

3

Calcium (mg)

30

Iron (mg)

1

Magnesium (mg)

31

Phosphorus (mg)

133

Potassium (mg)

285

Sodium (mg)

2

Selenium (mcg)

2.8

Vitamin C (mg)

0.9

Riboflavin (mg)

0.07

Niacin (mg)

0.4

Pantothenic Acid (mg)

0.15

Vitamin B6  (mg)

0.32

Folate (mcg)

14

Vitamin B12 (mcg)

0

Vitamin A (IU)

73

Vitamin K (mcg)

3.7

Vitamin D (IU)

0