Pensiunan disarankan meminum kopi hingga empat cangkir per hari untuk mendapatkan efek perlindungan jantung dan perbaikan otot jantung.
Penelitian terbaru menyatakan kadar kafein dalam 4 cangkir kopi membantu kesehatan pembuluh darah dan memperbaiki jantung, bahkan pada mereka yang pernah mengalami serangan jantung.
Kafein akan mendorong protein yang berperan penting pada proses regenerasi sel-sel jantung, dan sekaligus mampu menjaganya dari kerusakkan.
Peneliti dari Jerman berpendapat bahwa kafein membuat sel-sel yang melapisi pembuluh darah arteri dan vena lebih sehat. Serta meningkatkan kemampuan mereka untuk melawan atau memulihkan diri dari kerusakan.
Mereka berpendapat, kafein bisa sangat bermanfaat bagi lansia, yang mana kondisi jantungnya secara alamiah menurun. Penelitian ini dilakukan oleh Heinrich-Heine-University dan the IUF-Leibniz Research Institute for Environmental Medicine, Jerman.
Mereka menemukan kafein mampu mendorong aktivitas protein p27 ke dalam sel. Kafein juga menguatkan mitokondria, yang memberikan energi pada sel, sehingga mereka lebih mampu menjaga sel-sel sehat dan melindunginya.
Kafein melindungi penuaan jantung, pada prediabetes dan obsitas
Dalam riset ini terlihat bahwa kafein melindungi jantung tikus yang mengalami kondisi prediabetes, obesitas atau pada tikus yang tua.
Dilansir dari dailymail.co.uk, penulis penelitian, prof. Judith Haendeler mengatakan, “Hasil yang kami dapatkan mengindikasikan cara baru kerja kafein, yakni melindungi sekaligus memperbaiki otot-otot jantung.
“Data kami menunjukkan bahwa terjadi perbaikan kapasitas mitokondria yang lebih baik pada jantung orang tua dibanding yang lebih muda. Konsumsi kopi atau kafein perlu dipertimbangkan sebagai diet tambahan pada lansia.
“Analisis membuktikan bahwa kebiasaan mengonsumsi minuman berkafein bisa mengurangi risiko kematian akibat penyakit jantung di kalangan orang tua,” tambahnya.
Sementara itu prof. Tim Chico dari University of Sheffield menjelaskan, “Penelitian tersebut menemukan protein p27 penting dalam proses penyembuhan setelah serangan jantung, pada tikus. Dan aktivitas p27 ditingkatkan oleh kafein.
“Ini adalah penemuan yang menarik, namun masih perlu percobaan klinis sebelum benar-benar dapat dikatakan bermanfaat bagi manusia. Saya pikir kita tidak perlu menambah jumlah kopi yang kita minum, namun pada mereka yang rutin mengonsumsi kopi yakinlah bahwa itu bermanfaat, selama tidak ditambah dengan donat, cake, atau muffin dalam jumlah banyak,” tutup prof. Chico. (jie)