camilan sehat untuk anak selama pandemi covid-19
cemilan_pandemi

8 Camilan Sehat Untuk Anak Selama #Dirumahsaja

Keterbatasan kita untuk pergi ke rumah makan, pasar atau supermarket selama pandemi COVID-19 bisa menjadi masalah buat si kecil, menjadi bosan dan malas makan dengan sajian yang itu-itu saja. Beberapa pilihan camilan ini bisa Anda buat sendiri dengan mudah, dan yang pasti menyehatkan.

Makanan kecil direkomendasikan para ahli gizi untuk memenuhi kebutuhan nutrisi di sela makan utama. Tetapi sayangnya beragam camilan kemasan yang banyak di toko selain tinggi kalori, juga tinggi garam dan gula, dan tentunya bahan pengawet.

Alih-alih mengisi perut si kecil dengan makanan pabrik, berikut beberapa snack kaya nutrisi yang bisa Anda pilih atau buat sendiri.

1. Yogurt

Yogurt adalah pilihan pertama camilan sehat yang pas untuk anak-anak. Ia tinggi protein dan kalsium yang dibutuhkan si kecil dalam masa tumbuh kembangnya.

Beberapa jenis yogurt juga mengandung bakteri baik (probiotik) yang menguntungkan sistem pencernaan dan meningkatkan daya tahan tubuh.

Sebagian besar yogurt yang dipasarkan untuk anak-anak mengandung gula tinggi. Sangat disarankan memilih yogurt tawar (plain), full-fat dan tambahkan potongan buah segar atau madu sebagai pemanis alami.

Tetapi pastikan tidak memberikan madu untuk bayi di bawah 1 tahun, karena menurut Grant KA, dalam the Journal of The Community Practioners & Health Visitors Association (2013), berisiko menyebabkan penyakit serius yang disebut botulisme.

2. Popcorn

Anda mungkin berpikir popcorn sebagai junk food, tetapi panganan ini sebenarnya kaya nutrisi – selama tidak diberikan topping yang tidak sehat.

Sangat disarankan membuat popcorn sendiri, tambahkan sedikit mentega, garam atau irisan keju di atasnya.

3. Kacang

Kacang tinggi lemak sehat, serat dan antioksidan. Lemak sangat dibutuhkan untuk anak-anak yang sedang tumbuh.

Umumnya orang Indonesia tidak memiliki alergi terhadap kacang-kacangan, sehingga aman diberikan untuk anak-anak. Tetapi jika Anda alergi kacang dan takut anak Anda juga mengalami alergi yang sama, penelitian Benetta Chin, dari Department of Pediatrics, BC Children’s Hospital, Vancouver, Kanada, membuktikan mengenalkan kacang sejak dini akan menurunkan risiko alergi.

Tetapi tetap awasi anak Anda – terutama jika masih kecil- jangan sampai ia tersedak akibat makan kacang.

4. Irisan pir dengan keju

Buah pir selain manis, ia juga gampang dimakan oleh anak-anak bila dipotong kecil-kecil. Pir mengandung serat larut air yang disebut pectin, yang adalah makanan bagi bakteri probiotik.

Ia juga diketahui memiliki antioksidan tinggi, termasuk vitamin C, vitamin K dan tembaga. Zat kimia alami ini akan melawan radikal bebas yang terjadi akibat proses metabolism tubuh saat mengolah makanan menjadi energi.

Berikan taburan keju di atas potongan buah pir menjadikannya camilan sehat dan lezat.

5. Oatmeal

Oatmeal adalah menu sarapan sehat yang bisa dibuat menjadi camilan. Riset Valeur J dalam British Journal of Nutrition (2016) menyatakan konsumsi bubur oat akan meningkatkan jumlah bakteri probiotik di saluran cerna karena tingginya kandungan serat dalam oat.

Lupakan produk oat kemasan karena tinggi gula, buatlah bubur oat Anda sendiri dengan menambahkan 1/8 sendok teh kayu manis dan beberapa potong apel untuk pemanis alami.

Lebih disarankan memakai susu –bukan air putih- karena akan memberikan protein dan kalsium tambahan untuk si kecil.

6. Keju potong

Keju umumnya mengandung protein dan lemak, serta sumber kalsium yang baik. Studi menyatakan bahwa mengonsumsi keju dan produk dairy (susu) lainnya terkait dengan perbaikan keseluruhan kualitas diet.

Makanan olahan susu yang full fat – dalam hal ini keju - secara siginifikan berkontribusi pada peningkatan kalsium, magnesium serta vitamin A dan D.

7. Smoothie buah-buahan

Smoothie buah adalah cara yang baik untuk memberinya makanan yang kaya nutrisi dalam porsi kecil. Anda juga bisa menambahkan sayuran ke dalam smoothie tersebut. Dengan manis alami yang berasal dari buah, si kecil tidak akan merasakan sayuran di dalamnya.

8. Telur rebus

Siapa yang bisa menampik kandungan nutrisi dari sebutir telur. Ia memberikan satu paket zat gizi, seperti lemak, protein, vitamin dan mineral.

Jurnal Clinical Ophthalmology (2007) mencatat telur juga sebagai sumber karotenoid, khususnya lutein dan zeaxanthin. Kedua karotenoid ini terdapat dalam konsentrasi tinggi di makula (bintik kuning) mata. Sehingga konsumsi telur dapat membantu indera penghilatan berfungsi optimal. (jie)

___________________________________________

Ilustrasi: <a href="https://www.freepik.com/free-photos-vectors/food">Food photo created by freepik - www.freepik.com</a>