Menu agar Tulang Kuat | OTC Digest

Menu agar Tulang Kuat

Konsumsi kalsium rerata orang Indonesia hanya 300 mg/hari; jauh dari kebutuhan 1.000-1.500 mg/hari. Akibatnya, kita rentan terhadap kerapuhan tulang atau osteoporosis. Konsumsi kalsium perlu ditingkatkan. “Osteoporosis agak unik; proses pembentukan tulang mencapai puncaknya di usia 30 tahun. Perlu dikejar sejak masa anak-anak dan remaja,” ujar Meliana Istifarin, SKM, Manajer Gizi RS Islam Jakarta Pondok Kopi.

Perlu ditunjang paparan sinar matahari pagi, dan olahraga yang memberikan beban pada tulang. Susu merupakan sumber kalsium yang baik, karena mudah diserap tubuh. Mereka yang  tidak suka susu, “Bisa menggantinya dengan produk olahan susu seperti yogurt, atau kacang-kacangan dan ikan yang dimakan bersama tulangnya; misalnya teri atau bandeng presto.”

Kedelai, kacang merah dan kacang hijau termasuk kacang-kacangan yang tinggi kalsium. Sayuran hijau juga kaya kalsium. Khusus bayam perlu hati-hati, karena mengandung oksalat. Konsumsi oksalat berlebihan bisa terakumulasi di ginjal dan menyebabkan batu ginjal, juga menghalangi penyerapan kalsium.

Menu dari RS Islam Jakarta Pondok Kopi bisa dibuat sendiri di rumah dan dijadikan menu sehari-hari, untuk memperkuat tulang. (nid)

 

Oseng teri buncis

(Untuk 5 porsi)

 

Bahan:

200  gram teri medan asin, cuci bersih, tiriskan

75 gr buncis baby, potong serong

Bumbu:

5 siung bawang merah kupas, iris halus

3 siung bawang putih, iris halus

25 gr cabe merah besar, buang biji, potong serong

1 cm lengkuas

1 lembar daun salam

Minyak goreng secukupnya

¼ sdt Gula putih

 

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak goreng, masukkan teri medan, goreng sampai  berwarna kecokelatan, angkat, sisihkan.
  2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang merah sampai harum. Masukkan bawang putih, tumis sampai berubah warna, tambahkan lengkuas dan daun salam. Masukkan buncis dan cabe merah, masak sampai sedikit layu, terakhir masukkan teri dan gula putih, aduk rata. Angkat.
  3. Hidangkan

 

Tumis tempe

(Untuk 5 porsi)

 

Bahan :

250 gram tempe, potong dadu

 

  •  

6 siung bawang merah, kupas, iris halus

3 siung bawang putih kupas, iris halus

50 grdaun bawang, iris sebesar ½ cm

¼ sdt lada bubuk

  1.  

½ sdt saos tiram

½ sdt garam

½ buah tomat ukuran sedang

Minyak goreng secukupnya

100 cc air matang

 

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak goreng, masukkan tempe, goreng sampai kecokelatan. Angkat, sisihkan.
  2. Tumis bawang merah sampai harum, masukkan bawang putih, masak sampai harum
  3. Masukkan tempe, garam.  Aduk rata, tambahkan air, masak hingga mendidih sampai bumbu meresap.
  4. Terakhir masukkan lada bubuk, saos tiram dan tomat, daun bawang. Aduk. Angkat. Sajikan

 

 

 

Cah Brokoli

 

500 gram brokoli, buang tangkainya, cuci, rendam dengan air yang diberi garam

 

Bumbu :

7 siungbawang putih, geprek

½ buah tomat, potong memanjang

½ sdt lada bubuk

½ sdt kecap asin

½ sdt saos tiram

100 cc air matang

 

Cara membuat :

  1. Panaskan minya goreng, masukkan bawang putih, masak sampai berubah warna
  2. Tambahkan air, masak hingga mendidih
  3. Masukkan brokoli, lada bubuk, kecap asin, saos tiram, tomat, aduk  sampai merata
  4. Angkat. Sajikan