Konsumsi Gula Sudah Berlebih, Kenali tandanya pada tubuh | OTC Digest

Konsumsi Gula Sudah Berlebih, Kenali tandanya pada tubuh

Siapa yang tak suka rasa manis? Rasa manis dikenal dapat menengkan diri saat kita sedang berada dalam situasi yang tidak menyenangkan. Namun, kerap kali kita tidak bisa menakar sudah berapa banyak gula yang kita konsumsi, baik dari minuman atau makanan.

Sebenarnya kita mengonsumsi gula yang ‘tersembunyi’, misalnya pada nasi, dan gula yang berasal dari sayuran maupun buah-buahan. Tubuh akan merespons saat kita mengkonsumsi gula yang berlebih.

Karena tubuh memiliki sistem peringatannya sendiri yang akan memberi tahu jika telah berlebihan mengonsumsi sesuatu. Ini berlaku tidak hanya gula, misalnya jika asam urat yang terlalu tinggi; menyebabkan nyeri di ruas jari tangan/kaki. Kita perlu mengenali sinyal tubuh jika kita konsumsi gula secara berlebihan.

 

Wajah berjerawat

Sebuat studi di Journal of the Academy of Nutrition and Dietetics melihat terdapat hubungan antara konsumsi gula berlebih dengan munculnya jerawat. Mereka yang berjerawat, ringan sampai parah, telah terbukti mengonsumsi gula dalam kadar lebih banyak dibandingkan yang tidak berjerawat.

 

Sering merasa kelelahan

Jika menu sarapan atau makan siang tinggi gula, biasanya di sore hari kamu akan merasa kehabisan energi. Merasa Sakit kepala, mendadak ingin merebahkan diri di tempat tidur karena kelelahan adalah tanda-tandanya. Dengan melakukan pola makan yang seimbang dapat melindungi tubuh kamu dari lonjakan maupun penurunan kadar gula darah yang drastik dalam tubuh.

 

Gigi banyak lubang                       

Nah, jika satu ini memang sering dibahas. Mengkonsumsi banyak gula dan gigi berlubang. Konsumsi gula berlebih akan membuat  bakteri yang terdapat pada mulut memproduksi asam yang jika bercampur dengan air liur akan menyebabkan plak pada gigi.

Pada tahun 2012 WHO merekomendasikan untuk menurunkan asupan gula kurang dari 10 % dari asupan total harian. Tetapi kemudian aturan tersebut direvisi menjadi batasan asupan gula adalah <5 % dari total kalori harian, atau setara dengan 25 gram gula atau 6 sendok teh.

 

Kolesterol tinggi

Konsumsi gula berlebih dapat menurunkan jumlah kolesterol baik (HDL) dan meningkatkan kolesterol jahat (LDL). Pada sebuah penelitian menunjukkan fruktosa yang bisa memicu tubuh memproduksi kolesterol LDL lebih banyak.